Takwin : Sosialisasi Yang Masif Kunci Suksesnya Pilkades Serentak
Bahas Pelaksanaan Pilkades Serentak
GOWA – Komisi I DPRD Kabupaten Donggala melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Rabu (16/2). Kunker yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Donggala, Takwin SSos ini dalam rangka koordinasi terkait pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades).
Kabupaten Gowa sendiri telah melaksanakan Pilkades serentak sebanyak dua kali. Hasilnya, kabupaten Gowa sukses melaksanakan Pilkades serentak sebanyak dua kali dengan baik dan aman tanpa sengketa yang berakhir di Pengadilan.
Kunker DPRD Donggala ke kantor DPRD kabupaten Gowa tersebut diterima oleh ketua Fraksi Partai Gerindra, Abdul Rasak SE yang didampingi sejumlah pejabat di lingkup Pemkab Gowa.
Pada kesempatan itu Abd Rasak menjelaskan, pada prinsipnya Pilkades serentak akan berjalan aman jika Pilkades sepenuhnya mengikuti pedoman dan aturan yang berlaku. “Yang terpenting juga adalah bagaimana pelaksana Pilakdes ini dapat menerapkan dan mempedomani aturan main yang berlaku. Sepanjang itu dilakukan, saya kira segala kemungkinan-kemungkinan buruk dapat diminimalisir,” jelas Rasak.
Rasak mengatakan, dua kali Pilkades serentak di kabupaten Gowa berjalan aman dan damai. Tak ada sengketa yang sampai berakhir ke pengadilan. Hal itu kata Rasak karena sejak awal ditekankan terkait aturan main pelaksanaan Pilkades baik kepada panitia maupun para peserta. Para peserta juga harus menandatangani pakta integritas akan mengikuti kegiatan-kegiatan yang berlandaskan aturan. “Sehingga para peserta harus menerima hasilnya dan mengikuti aturan-aturan yang telah ditetapkan. Alhamdulilah dua kali Pilakdes serentak di kabupaten Gowa aman terkendali,” jelasnya.
Di temapt yang sama, ketua DPRD Donggala takwin SSos cukup kagum dengan pelaksanaan Pilkades di Kabupaten Gowa. Salah satu poin pentingnya kata Takwin, harus melakukan sosialisasi secara masif terkait aturan main pelaksanaan Pilkades serentak tersebut. Takwin berharap, pelaksanaan Pilkades serentak di kabupaten Donggala tahun ini juga akan berjalan aman dan damai seperti di kabupaten Gowa. “Poin inti dari Pilkades ini adalah sosialisasi yang masif kepada pemerintah desa sehingga meminimalisir hal-hal yang tidak di inginkan di dalam Pilakdes,” katanya.
Pada Kunker itu Ketua DPRD Donggala di dampingi lima anggota komisi I yakni, Maspuang dari partai Gerindra, Zulham dari PKS, Burhanuddin Yado dari Partai Berkarya, Nurjannah dari PAN dan Taufik Burhan dari PKB. (dp)