Ketua DPRD Pimpin Upacara Pelepasan Jenazah Almarhum ketua Komisi I

0 330

Beriklan? Hubungi : 0853 9999 4508

DONGGALA – Anggota DPRD Kabupaten Donggala dari fraksi Golkar, Abu Bakar Aljufri meninggal dunia. Ketua komisi I DPRD ini menghembuskan nafas terakhir di RS Undata Palu Kamis (3/2) pagi kemarin.

Jenazah almarhum yang dibawa ke rumah duka di Kelurahan Kabonga Kecil itu disambut isak tangis keluarga dan kerabat. Sejumlah pejabat mulai dari Bupati wakil bupati Donggala, ketua DPRD, Sekkab, para kepala OPD dan pejabat lainnya tampak hadir pada upacara pelepasan jenazah di rumah duka.

Mewakili pihak Keluarga, Bupati Donggala, Dr Drs Kasman Lassa SH MH, mengatakan, semasa hidup, banyak kegiatan kemasyarakatan yang dilakukan almarhum. Menurut Bupati, almarhum telah banyak memberikan kontribusi pemikiran di pemerintahan selama tiga periode. “Itu bukan hal yang sedikit. Beliau memberikan kontribusi pemikiran untuk kabupaten Donggala. Sekalipun sakit, semasa hidup almarhum ini tetap hadir di DPRD untuk melakukan sidang. Untuk apa, untuk kepentingan kabupaten Donggala. Almarhum adalah sosok legislatif yang mampu membawa aspirasi masyarakat,” sebut Bupati.

Usai memberikan sambutan, Ketua DPRD Donggala bertindak sebagai inspektur upacara pelepasan jenazah juga menyampaikan ucapan belasungkawa yang mendalam. Menurut Takwin, sebagai anggota DPR, almarhum dikenal sangat tekun dan aktif dalam melaksanakan tugasnya. Di sisi lain dengan segala kesederhanaannya, almarhum dikenal sebagai orang yang mudah bergaul dan bermasyarakat dan memiliki dedikasi yang tinggi. “Semuanya itu menunjukan bahwa almarhum adalah figur yang baik dan memiliki kepribadian yang perlu diteladani. Mewakili DPRD Donggala saya menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian almarhum,” ujar Takwin.

Setelah melakukan upacara, jenazah kemudian di sholatkan di masjid yang tak jauh dari rumah duka. Ratusan orang tampak mengiringi jenazah hingga ke lokasi pemakaman. (dp)

Tinggalkan Balasan