Samsuri Lajamile Mendaftar di PAN sebagai Cawabup

0 195

Beriklan? Hubungi : 0853 9999 4508

PALU – Saat ini sejumlah Partai politik (Parpol) di Sulawesi Tengah telah membuka pendaftaran sebagai tahapan penjaringan bakal calon untuk perhelatan Pilkada tahun 2024. Seperti yang dilakukan DPW Partai Amanat Nasional (PAN).

Rabu (24/4/24) kemarin, lebih dari tiga kandidat menyambangi kantor DPW PAN. Salah satu yang mendaftar adalah Samsuri Lajamile. Salah satu tokoh asal pantai barat ini mendaftar di PAN sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Donggala. Berkas pendaftaran Samsuri Lajamile diterima langsung oleh ketua DPW PAN Sulteng, Rusli Dg Palabi bersama jajaran pengurus DPW PAN.

Samsuri mengungkapkan maju dalam kontestasi Pilkada Donggala bukan hanya keinginan sendiri. Samsuri mengaku mendapat dorongan dan dukungan dari sejumlah tokoh di wilayah pantai barat untuk maju Pilkada. Dorongan itu sebagai bagian dari keterwakilan calon pemimpin dari wilayah pantai barat.

Bukan hanya itu, Samsuri yang merupakan “orang dekat” Sarifuddin Sudding ini mengaku juga mendapat tawaran dari kandidat Calon bupati dan partai yang memperoleh empat kursi pada Pemilihan Legislatif tahun 2024. Samsuri tidak menyebutkan secara detail Parpol apa yang dimaksud. Namun menurut Dia, dirinya juga telah bertemu dengan ketua partai tersebut. “Saya mendapat tawaran menjadi wakil dari partai yang memperoleh empat kursi di DPRD Donggala. Sejauh ini saya juga sudah bertemu dengan beberapa ketua partai untuk membangun komunikasi politik,” ucap ketua tim relawan Sarifuddin Sudding kepada Radar Sulteng, Kamis (25/4/4) kemarin. (ujs)

Tinggalkan Balasan