Makan Ikan Dapat Mencegah Stunting

0 415

Beriklan? Hubungi : 0853 9999 4508

DONGGALA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala terus berupaya melakukan percepatan penurunan angka stunting di Kabupaten Donggala. Salah satu upaya yang dilakukan dengan menyosialisasikan gemar makan ikan untuk mencegah stunting.

Direktur RS Kabelota, dr Syahriar, mengatakan, salah satu upaya untuk mencegah stunting adalah dengan mengonsumsi makanan bergizi yang kaya protein hewani. “Asupan protein hewani sangat penting sebagai salah satu upaya mencegah stunting, khususnya protein hewani yang terdapat pada ikan,” sebutnya.

Dr Syahriar menyebutkan, intervensi stunting harus dimulai saat konsepsi yang artinya usia anak masih dalam kandungan bukan anak-anak di usia dua tahun. Biasakan mengkonsumsi Ikan karena mengandung omega 3 yang di dalamnya ada DHA dan EPA. Stunting bisa dicegah tetapi tidak bisa diobati. “Stunting itu harus dicegah sejak masa kehamilan. Jadi Ibu hamil dianjurkan untuk mengonsumsi makanan bergizi. Salah satunya dengan gemar makan ikan untuk memenuhi kebutuhan protein,” ujarnya.

Kegiatan sosialisasi gemar makan ikan untuk mencegah stunting itu juga dirangkaikan dengan penyerahan sarana tangkap ikan kepada nelayan Desa Siweli Kecamatan Balaesang. Sarana tangkap ikan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Donggala, Dr Drs Kasman Lassa SH MH. (dp)

Tinggalkan Balasan